Rancang Bangun Alat Ukur Ketebalan Benda Menggunakan Sensor Ultrasonik Ping 28015 Berbasis Mikrokontroler Atmega 16
Keywords:
LCD, Lintasan dan Penghalang, Mikrokontroler Atmega 16, Sensor Ultrasonik Ping 28015.Abstract
Perkembangan teknologi yang begitu pesat menjadikan pemanfaatan sistem otomatis sebagai alat bantu yang praktis dan efisien terutama dalam pengukuran secara digital, antara lain untuk mengukur ketebalan benda. Proses pengukuran dan pembacaan data dapat dilakukan melalui sistem otomatis seperti sensor. Dalam hal ini, digunakan sensor ultrasonik ping 28015 sebagai alat ukur ketebalan benda yang dikendalikan oleh mikrokontroler Atmega 16, serta menggunakan keluaran berupa tampilan LCD untuk menampilkan angka. Berdasarkan tujuan permasalahan tersebut maka perlu dilakukan proses perancangan, pengujian serta analisis hasil pengukuran dari alat ukur ketebalan benda menggunakan sensor ultrasonik Ping 28015 berbasis mikrokontroler Atmega 16. Pada prinsipnya sensor ini bekerja dengan mengirimkan gelombang ultrasonik dengan frekuensi 40 kHz dan kecepatan 344 m/s. Kemudian sensor Ping akan menerima pantulan, lalu mengirim logika, dan keluaran berupa pulsa yang ditangkap oleh mikrokontroler dalam bentuk sinyal digital dan ditampilkan ke LCD berupa jarak benda dan cacahnya. Hasil analisis diperoleh berdasarkan perhitungan dengan rumus yang dibandingkan dengan nilai . Untuk n=10, pada α=0,05 diperoleh nilai . Berdasarkan hasil uji coba alat ukur ketebalan benda menggunakan sensor ultrasonik Ping 28015 diperoleh nilai thitung < ttabel, yang berarti bahwa sensor memiliki kemampuan pengukuran data yang akurat.